Cara Murah Pergi Bandung - Malang

Dari sering bolak balik bandung malang selama beberapa tahun ini ada berbagai moda transportasi yang sering digunakan untuk berpergian dari Bandung - Malang dan sebaliknya. Moda transportasi mulai dari bus, pesawat, dan kereta api. Untuk relasi langsung biasanya saya mengunakan moda transportasi kereta api, saat ini rute Bandung - Malang dilalui kereta api Malabar. Kereta ini berangkat dari Stasiun Bandung dan berhenti di Stasiun Kota Malang. Sedangkan bus sering menggunakan bus Kramadjati maupun Pahala Kencana dengan rute Bandung - Cirebon - Semarang - Surabaya -Malang. Sedangkan untuk pesawat dengan rute Bandung - Surabaya kemudian disambung dengan travel atau bus menuju Kota Malang. Harga perjalanan ini bervariasi dari mulai 200 ribu hingga 1 juta rupiah.

Bagi para backpaker dan penumpang berkantong tipis ada alternatif untuk pergi Bandung - Malang dan sebaliknya. 

Cara pertama


KA Pasundan (Bandung - Surabaya)

Jadwal KA Pasundan

Kereta Pasundan ini berangkat setiap pagi 5.20 WIB dari Stasiun Kiara Condong Bandung dengan tujuan akhir Stasiun Gubeng Surabaya. Harga tiket ekonomi KA Pasundan ini seharga 55 rb. Kedatangan di Stasiun Gubeng berkisar jam 19.38. 

Dari Stasiun Gubeng Surabaya tunggulah Kereta api lokal penataran jurusan Surabaya - Malang yang terakhir berangkat dari Stasiun Gubeng jam 20.20 WIB. Harga tiket untuk Kereta api lokal ini berkisar antara 4 ribu rupiah. Persiapkan diri jika Kereta api Pasundan terlambat sehingga tidak datang tepat waktu. Kereta api Penataran ini merupakan kereta lokal terakhir yang melayani perjalanan lokal Surabaya - Malang. Kedatangan di Kota Malang berkisar jam 23.04

Jadwal Ka Penataran

Jika tidak bisa ikut Kereta api Penataran , masih ada kereta tujuan ke Malang dari Stasiun Gubeng. Kereta api Jayabaya jurusan Jakarta - Malang yang melewati Kota Surabaya. Harga tiket untuk KA Jayabaya ini seharga 30 ribu rupiah. KA Jayabaya ini tiba di Stasiun Gubeng jam 23.23 WIB dan tiba di Kota Malang berkisar jam 01.25 WIB. 

Jadwal KA Jayabaya

Total biaya : 55 rb + 5rb /30rb = 60rb/85rb
 

alternatif lain

Bagi yang ingin pergi ke daerah Kota Batu dan sekitarnya , lebih baik turun di Stasiun Jombang dan menyambung perjalanan dengan bus jurusan Jombang - Malang. Harga tiket berkisar antara 20 ribu - 30 ribu rupiah. Dengan lama perjalanan berkisar antara 2 - 3 jam. Rute ini cocok bagi yang ingin mengunjungi daerah wisata di sekitar batu dan yang ingin pergi mendaki gunung Arjuna- Welirang.

Total biaya : 55 rb + 20 rb - 30 rb = 75 rb - 85 rb


Cara kedua

KA Kahuripan (Kiara Condong Bandung - Kediri)

Jadwal KA Kahuripan

KA Kahuripan ini melayani perjalanan dari Stasiun Kiara Condong menuju Stasiun Kediri. Stasiun pemberhentian di Bandung berada di Stasiun Kiara Condong. Harga tiket KA Kahuripan seharga 50 rb rupiah. Jadwal pemberangkatan dari Stasiun Kiara Condong 20.05 WIB. Tiba di Stasiun Kediri bekisar jam 09.20 WIB. Dari Staisun Kediri bisa dilanjutkan dengan Kereta Lokal KA Rapid Dhoho tujuan Blitar - Malang seharga 5 rb rupiah. Jadwal pemberangkatan dari Stasiun Kediri jam 12.12 WIB dan 14.56 WIB. Lama perjalanan berkisar antara 3 - 4 jam.

Jadwal Ka Rapid Dhoho

Total biaya : 50 rb + 5 rb = 55 rb


Alternatif lain

Bagi yang ingin pergi ke daerah Kota Batu dan sekitarnya bisa mengunakan alternatif bus jurusan Kediri - Malang. Dari Stasiun Kediri kira - kira berjalan 200 m. ke arah utara di persimpangan jalan raya ke dua setelah Stasiun Kediri. Dari sana nanti akan lewat bus Kediri - Malang. Tarif berkisar  15 ribu hingga 25 ribu rupiah. Rute bus ini hampir sama dengan  bus Jombang - Malang yang melewati daerah Kota Batu dan cocok bagi yang ingin berwisata di daerah Batu dan mendaki gunung Arjuna Welirang.

Total biaya : 50 rb + 25 rb = 75 rb


Catatan : Tarif ini berlaku pada tahun 2014

Komentar

  1. Sibuk? Gak Sempat ke loket?
    Beli Tiket Bus Online Kramatdjati aja di www.kramatdjati.co.id .
    Bisa dimana saja kapan saja. Via komputer atau smartphone.
    Bisa beli 24 jam. Tiket otomatis dikirim ke email.
    Bisa bayar via kartu kredit, electronic pay, debit online, transfer, via ATM atau Alfamart.

    Jangan lupa invite BBM: 539F7FEC FB: KRAMATDJATIBDG TWEETER: @kramatdjatibdg untuk info lengkap, discount, undian bagi plangggan bis kramatdjati

    WWW.KRAMATDJATI.CO.ID

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan Populer